Misteri Delapan Unit Mobil Bantuan Terungkap, Hari Ini Secara Resmi Dibagikan -->

Kategori Berita


.

Misteri Delapan Unit Mobil Bantuan Terungkap, Hari Ini Secara Resmi Dibagikan

7 Jan 2022
Foto Beberapa Kades Saat Menerima Bantuan Mobil Bumdes Dok. BidikInfoNews.com 

Dompu, l BidikInfoNews.com - Misteri Delapan Unit Mobil Bantuan Terungkap. Hari Ini secara Resmi bantuan tersebut dibagikan kepada Delapan Desa penerima manfaat yang ada. 


Pembagian Mobil bantuan yang sebelumnya dilakukan diketahui memiliki beberapa sarat untuk mendapatkan nya, antara lain yaitu Administrasi Kelengpakan surat Permohonan dan juga bersarat penarikan sejumlah uang tersebut kini terungkap kebenaran nya.


Baca Juga :Lambatnya Pembagian Delapan Unit Pick Up Dishub Disinyalir Ada Bauh tak Sedap


Kepala Dinas Perhubungan kabupaten Dompu, . Ir. H. Fahrurozi Saat ditemui oleh beberapa Awak media tepat di lokasi pembagian mobil  mengatakan bahwa pihak nya bersama jajaran pemerintah daerah lainya pagi tadi sudah melakukan serah terima Mobil bantuan tersebut.



"Allhamdulilah hari ini bantuan Delapan unit Mobil berserta STNK yang bersumber dari dana Dak tahun 2021 secara resmi kita bagikan kepada pihak penerima manfaat yang ada. sementara terkait rumor penarikan uang yang diisukan itu semua tidak benar adanya,"ujarnya.

Foto Delapan Unit Mobil Bantuan Yang Dibagikan Dok. BidikInfoNews.com 

Serah terima mobil bantuan dilakukan tepat di Lapangan Beringin, Kompleks Kantor Bupati Dompu NTB.Juma'at pagi (07/01/2022) dihadiri oleh Bupati Dompu Kader Jaelani, Wakil Bupati Dompu Syahrul Parsan ST MT, Sekda Dompu Gatot Gunawan Parantau Putra SKM. MM Kes. Kepala Dinas DPMPD Kabupaten Dompu, Drs H. Moh Saiun Has. SH. Msi, Kadis Dishub Kabupaten Dompu  Ir. H. Fahrurozi, dan diikuti oleh Delapan Kepala Desa penerima Manfaat.



Penyerahan mobil bantuan itu dilakukan, setelah proses andminstasi dan pengecekan fisik mobil terlaksana, hal itu dilakukan sesui ketentuan yang ada.


Pasang Iklan Disini :


"Setelah proses panjang dilakukan oleh kami selesai, baik itu admistrasi serta pengecekan Delapan unit Mobil itu lalu dinyatakan lengkap dan selesai, kunci Mobil yang ada secara gratis diberikan kepada 8 BumDes desa dan lansung membawahnya ke desa masing-masing.


Untuk itu, lanjut dirinya mengatakan kepada seluruh penerima manfaat agar mobil tersebut dapat dijaga (red rawat) serta dikelolah dengan sebaik-baiknya.

Foto Bersama Kepala Dinas Perhubungan Dan Delapan Kepala Desa Penerima Manfaat. 

"Kami berharap kepada seluruh teman teman Bumdes yang ada, bahwa keberadaan mobil tersebut dapat dijaga dirawat dan dikelolah dengan sebaik-baiknya, guna menopang kemajuan ekonomi serta Pembangunan desa nya masing-masing,"harapnya.


Di tempat yang sama, Kepala Desa Kiwu Kecamatan Kilo Kabupaten Dompu Dedianto, mengucapkan terima kasih kepada seluruh jajaran pemerintah daerah baik Dishub kabupaten Dompu Dinas DPMPD Kabupaten Dompu yang sudah memberikan mobil bantuan itu kepada kami secara gratis tampa dipungut biayah.


"Allhamdulilah hari ini kami secara resmi menerima pembagian mobil Bumdes yang diberikan secara langsung oleh Kepala Dishub Kabupaten Dompu. Pembagian mobil ini tidak dipungut biayah sepeserpun, dan insallah dengan adanya mobil ini dapat membantu mempercepat pertumbuhan Pembangunan dan Ekonomi desa kami,"ujarnya Kades Kiwu. (fhen)